KULTUM RAMADHAN BERSAMA USTADZ RAJA INAL DALIMUNTE “USTADZ RAJA AKSI INDOSIAR 2016”

Tepat pada hari Kamis tanggal 14 April 2022 menjelang berbuka puasa, HMPS Magister PGMI membuat kegiatan Kultum Ramadhan. Yang mengisi Kultum Ramadhan kali ini yaitu seorang ustadz terkenal yang bernama Ustadz Raja Inal Dalimunte. Beliau merupakan salah satu ustadz yang pernah tampil di Televisi Indosiar dalam acara Raja Aksi Indosiar pada tahun 2016.

Judul kultum yang disampaikan oleh ustadz yaitu Meng-online-kan Rohani kepada Allah SWT. Beliau mengatakan “di bulan puasa ini kita sebaiknya mengonlinekan mata kita, tangan kita, kaki kita, hati kita dengan beribadah kepada Allah SWT”. Salah satunya dengan cara melatih diri kita dengan mendekatkan diri kepada Allah yaitu dengan memperbanyak membaca Al-Qur’an dan melakukan perbuatan baik. Imam Syafi’i saja bisa mengkhatamkan Al-Qur’an dalam sehari itu 2 kali khatam, jadi selama sebulan dia bisa mengkhatamkan sebanyak 60 kali.

Jadi, dapat kita pahami bahwa di bulan Ramadhan ini kita harus mengonlinekan rohani kita dengan memperbanyak membaca Al-Qur’an. Namun, jangan hanya di bulan Ramadhan ini saja kita rajin membaca Al-Qur’an, namun biasakan dari sekarang kita rajin dan sering-sering membaca Al-Qur’an karena Al-Qur’an merupakan petunjuk bagi kita. (Wardaty)

 

About Dr. Aramudin

Check Also

MALAM KEAKRABAN MAHASISWA BARU PROGRAM STUDI MAGISTER PGMI FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUSKA RIAU TAHUN 2022 DI DESA GEMA KABUPATEN KAMPAR

Wakil Dekan III Ibu Dr. Amira Diniaty, M.Pd., Kons., melepaskan kegiatan Makrab Mahasiswa Baru Magister …

Leave a Reply